Kamis, 08 Januari 2015

BIASA VS LUAR BIASA

Biasa itu jauh lebih hebat dibanding luar biasa. Karena luar biasa itu hanya sesaat, sementara biasa itu konsisten, rutin dan tentu butuh daya tahan yang lebih tinggi dari sekedar yang luar biasa.

Percakapan dengan seorang teman yang mengaku suaminya itu lelaki biasa yang nampak tak romantis, tidak suka memberi hadiah saat ulang tahun. Kata dia suaminya hanya biasa menyuapinya saat ia makan. Walau hanya tiga atau empat sendok pasti ia luangkan untuk menyuapi istrinya saat makan bersama. Aku sampaikan itu berarti luar biasa, tapi sang istri menyangkal bahwa itu bukan luar biasa, itu biasa menurut dia. Karena memang hal luar biasa itu memang akan biasa saat dibiasakan.

Jadi benarkan, menjadi biasa itu lebih hebat dibanding sekedar luar biasa.

Benarlah memang, "Sebaik baik amalan adalah yang terus menerus meski sedikit."

Demikianlah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar