Kamis, 08 Oktober 2009

MASIH TENTANG MEMBERI LEBIH.....

Masih inget, Aa' Gym pernah bilang: ada tiga jenis manusia,
1. Pahlawan; selalu berusaha memberi lebih banyak dari yang dia terima
2. Pekerja; selalu berusaha memberi sama banyak dengan yang diterima
3. Penjahat; selalu berusaha menerima lebih banyak dari yang dia beri....

Kita butuh banyak Pahlawan. Karena begitu banyak yang harus diselesaikan. Reformasi birokrasi contohnya.... hampir setiap hari di"kumandangkan" namun ujung-ujungnya kita masih terjebak pada apa yang nanti kita dapat. Kita lupa tujuan besar perubahan itu adalah kebajikan yang mengejawantah di setiap langkah kita. hehehe... jadi dalem banget ya.

udah ah, kita coba lihat dengan lebih sederhana saja...
selama kita masih sibuk berfikir apa yang akan kita dapatkan, sesungguhnya kita baru sampai pada level pekerja. Yang akhirnya akan terasa berat untuk dapat melakukan "perubahan-perubahan" besar. Karena posisi kita sekarang ini dibawah titik nadir "kepantasan" jadi butuh banyak pengorbanan..... jika kita hanya mau lakukan sesuatu sekedar sama dengan apa yang kita dapat, maka tidak banyak yang bisa kita lakukan.

Jadi, ya.. kita memang butuh lebih banyak "pahlawan", yang rajin berfikir: apa yang bisa saya berikan.... bukan apa yang akan saya terima.

Mari... kita berusaha berikan lebih untuk bangsa ini, dari yang sudah bangsa ini berikan untuk kita. Wayah, gaya banget ya... Semoga Alloh selalu menjaga gerak hati dan Amal kita. Amien...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar