Senin, 06 Juli 2009

menyapa dan tersenyum di pagi hari...

Datang pagi, menyapa rekan2 satpam... lalu temen2 CS, OB... juga temen seperjuangan di kantor; pastikan sapaan itu ditambah senyuman... dan biarkan cahya mentari dan senyum lebar kita berkoalisi sebagai lukisan pagi yang berseri..seri.

Pastikan juga, ada cinta di setiap langkah kita; cintalah yang mendorong semua keindahan itu lahir...

Mengapa menyapa dan tersenyum di pagi hari begitu penting? Karena nanti, sepanjang hari ini, bisa jadi ada benturan, ada tekanan pekerjaan... ada duka, ada kesedihan yang dipaksakan kita untuk ikut merasainya... Jadi bekal sapaan dan senyuman pagi ini adalah energi kita untuk jalani hari ini, sepanjang hari ini.

Dan pagi menyentuh hati,
lewat mimpi yang berakhir dengan kuncup bunga
semua memenuhi rongga dada
ada kerinduan yang lirih bernyanyi,
ada cinta yang berdendang,
ada senyum yang kelewat indah....
ada kedukaan yang penat,
dan segala terjaga dalam pagi yang bening.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar