adalah catatan seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang berusaha untuk selalu bahagia... mencoba tanggalkan beban ambisi jabatan dan godaan duniawi yang "cemen"... hingga di setiap waktu selalu saja pantas untuk tersenyum.
Rabu, 29 Desember 2010
aku ingin belajar dari bapak,
[ untuk Bapak Sutrisno Ali ]
aku ingin belajar dari bapak,
tentang bagaimana menjadi karang saat ombak datang menampar;
keras, terkadang sangat keras
namun kokoh tanganmu terus menggenggam keyakinan itu...
aku ingin belajar dari bapak,
tentang bagaimana menerjemahkan keteguhan dalam tatapan tenang;
tentang bagaimana menahan deburan itu,
dan mengubahnya menjadi riak-riak tipis saja....
aku ingin belajar dari bapak,
tentang bagaimana tetap bekerja dengan cinta
hingga segegap gempita apa pun badai datang,
mudah saja kau hadapi dengan senyuman....
aku ingin terus belajar dari bapak,
tetap dekat di sisi...
namun ketetapan berkehendak lain
karena hidup adalah rangkaian waktu
yang detiknya berguguran satu demi satu...
tanpa bisa kita hentikan.
Selamat menjalani masa purna bhakti, bapak.
Jangan hapus nama kami di hati bapak.....
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar